Mataram NTB – Sebanyak 68 personel Polresta Mataram Polda NTB mengikuti Latihan Pra Ops Selaparang Gatari 2024 melalui Zoom Meeting bertempat di Gedung Wira Pratama Polresta Mataram. Selasa, (25/06/2024)
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolresta Mataram AKBP I Wayan Sudarmanta SIK MH selaku Kaposko didampingi Kabag Ops Polresta Mataram Kompol I Gede Sumadra Kertiawan, SH, MH selaku Kamin Ops Wilayah Mataram, para Kasubsatgas dan personel yang terlibat di masing-masing Subsatgas Ops Selaparang Gatari 2024.
Kapolresta Mataram melalui Wakapolresta Mataram AKBP I Wayan Sudarmanta SIK MH mengatakan bahwa kegiatan Lat Pra Ops Selaparang Gatarin 2024 dalam hal ini melalui Zoom Meeting Polda NTB melibatkan personel Satwil, TNI dan Mabes Polri bersinergi dengan Pemerintah Daerah Provinsi NTB, penyelenggara kegiatan dan stakeholders terkait lainnya.
“ Pelaksanaan Operasi Kepolisian Kewilayahan dengan sandi “Selaparang Gatari - 2024” dalam rangka pengamanan penyelenggaraan Event Motocross Championship series ke 11 dan 12 Tahun 2024 yang dilaksanakan selama 12 hari (27 Juni s.d. 8 Juli 2024) di wilayah hukum Polresta Mataram sebagai daerah utama, wilayah hukum Polres Lotara, Polres Lobar, Polres Loteng dan Polres Lotim sebagai daerah penyangga dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif “ ucapnya
“ Nantinya didukung kegiatan masing-masing Subsatgas intelijen, penegakan hukum, kehumasan dan bantuan operasi guna pemeliharaan Kamtibmas untuk menjamin keamanan pelaksanaan Event Motocross Championship series ke 11 dan 12 “ imbuhnya
Wakapolresta Mataram menambahkan bahwa untuk Polresta Mataram sendiri kegiatan Latpra Ops ini melibatkan 68 personel yang bergabung dengan seluruh personel Polda NTB untuk menjamin keamanan penyelenggaraan rangkaian Event MXGP series 11 dan 12 tahun 2024 dan menjamin keamanan, keselamatan dan kenyamanan para peserta, pejabat negara/daerah dan WNA yang hadir pada event mxgp series 11 dan 12 tahun 2024 di kota Mataram.
Baca juga:
Syarifuddin Hazri Resmi Pimpin Rutan Praya
|
“ Dengan adanya kegiatan Lat Pra Ops ini akan akan mengetahui jadwal atau rundown kegiatan serta memberikan pemahaman dan persamaan dalam melaksanakan tugas sehingga target Ops Selaparang Gatari 2024 bisa tercapai dengan baik “ pungkasnya. (Adb)